Cara Mudah mengatasi mesin cuci front Loading air keluar terus dipembuangan
Cara Mudah mengatasi mesin cuci front Loading air keluar terus dipembuangan, beberapa hari yang lalu admin kedatangan sebuah mesin cuci Samsung Front Loading tipe WF8590NHW atau mesin cuci bukaan depan keterangan dari user katanya air keluar terus di pembuangan saat mesin cuci di start, dan kami coba cek dengan memasang selang air ke Water Inlet selenoid di mesin cuci kita colokan ke listrik dan coba kita star ternyata benar air langsung keluar diselang pembungan, pada jenis-jenis mesin cuci mungkin terdapat keluhan yang sama namun cara kerja mesin cuci satu tabung dan dua tabung itu berbeda,
Gambar ; Mesin cuci samsung front loading |
Pada mesin cuci dua tabung bila air keluar terus dipembuangan bisa dipastikan karet seal kotor. Terganjal kacing baju atau benda-benda lain atau seal memeng sudah rusak, dan itu bisa dengan mudah diperbaiki sendiri tanpa harus memiliki pengalaman khusus, tapi berbeda dengan mesin cuci front loading atau mesin cuci bukaan depan ini, ada beberapa kemungkinan yang bisa menjadi penyebab air keluar terus di pembuangan, dan supaya lebih jelas silakan simak pembahasan Cara mudah Mengatasi mesin cuci fornt loading air keluar terus dipembuangan ini sampai selesai,
Baca juga : Fungsi penting capasitor bank pada audio mobil
Berbeda dengan mesin cuci dua tabung, Pada mesin cuci front loading dan top loading pengoprasian mesin tersebut dikendalikan sepenuhnya oleh sebuah rangkaian yang disebut modul, di dalam modul terdapat rangkaian dan komponen-komponen elektronik yang bekerja sebagai otak, untuk menjalankan perintah, seperti pengaturan level air, mode pencucian untuk memilih level kecepatan putaran drum, pengaturan waktu putaran drum, spin serta pengaturan suhu,
Bagi para teknisi mesin cuci mungkin kasus seperti ini tidak membutuhkan waktu lama untuk mengatasinya, namun bagi yang belum mengerti atau bagi yang sudah terbiasa menggunakan mesin cuci dua tabung tentu binggung mana yang harus dilakukan pengecekan karena dalam mesin cuci front loading terdapat banyak komponen nah disini admin akan membagikan sebuah pengalaman Cara mengatasi mesin cuci front loading air keluar terus di pembuangan kalian tak perlu panik kami akan jelaskan langkah-langkahnya sebagai berikut.
Cara Buka mesin cuci front loading,
Langkah pertama cukup siapkan obeng min (-) obeng plus (+), tang kombinasi, Avo meter analog maupun digital,
Berikutnya buka dua baut di belakang atas
Setelah baut terlepas buka tutup mesin cuci dengan cara menarik kebelakang,
Cara cek mesin cuci front loading air keluar terus
Setelah tutup mesin cuci terbuka disini kita ambil langkah tercepatnya saja, fokus pada posisi modul, silakan buka beberapa baut pengunci modul dari mesin cuci kemudian lepas modulnya untuk mempermudah pengecekan,
Pada modul terdapat beberapa shoket termasuk shoket ke drain pump, lepas semua shoket dari modul, Dari pengalaman yang sering kami jumpai untuk kasus mesin cuci front Loading air keluar terus dipembuangan dikarenakan terjadi shot pada triac,
Gambar ; Modul mesin cuci samsung |
Triac (Triode for Alternating Current) berfungsi sebagai switch untuk motor drain maka jika triac dalam kondisi normal dan mainboard tidak ada masalah maka saat mesin cuci distart tidak akan langsung keluar tegangan pada motor drain sehingga motor drain tidak langsung bekerja membuang air keluar, dan untuk memastikan kondisi triac ini normal atau tidak kalian harus melakukan pengukuran menggunakan avometer,
Jika kalian belum tahu dimana posisi triac untuk switch drain pump kalian bisa memperhatikan gambar dibawah ini,
Gambar ; bagian bawah modul mesin cuci Samsung front loading WF8590NHW |
Baca juga : TV CRT Polytron Slim 21 inch layar hanya bergaris di atas
Komponen Pada modul mesin cuci memang tidak bisa langsung di lakukan pengecekan sebab ditutup oleh silicon tujuannya supaya tidak terjadi shot atau rusak saat terkena air, namun bukan berarti ini tidak bisa dibuka atau diservis, jika kalian belum pernah membuka modul mesin cuci atau binggung bagaimana cara membukanya berikut ini kami akan memberikan tips atau cara yang cukup mudah kalian praktekan,
Pertama-tama kalian bisa menggunakan pisau cutter untuk membongkar silicon atau lem yang terdapat pada permukaan modul mesin cuci, caranya masukan ujung pisau cutter secara hati-hati pada pingir papan PCB yang tertutup silicon sampai semua terpisah dari bracketnya,
Setelah semua pinggir PCB modul dipastikan terpisah dari bracket kemudian masukan alat congkel yang tumpul, kalian bisa menggunakan alat congkel cassing hp, caranya tusuk secara berlahan kemudian congkel secara berlahan-lahan jangan terlalu dipaksa supaya tidak merusak papan PCB atau komponen yang terdapat pada modul, jika sudah sedikit terangkat kalian bisa memindahakan alat congkelnya diposisi yang lain, sampai semua benar-benar terangkat dan bisa dilepas,
Jika kalian kesulitan dengan cara diatas kalian bisa memotong bagian bracket dari belakang ambil posisi tepat pada area triac, caranya bisa menggunakan solder atau gerindra namun karena bekas potongan bracket ini nanti akan dikembalikan lagi pada posisi semula usahakan jangan sampai rusak, dan jika menggunakan gerindra hati-hati jangan sampai pisau gerindra tembus sampai papan PCB cukup potong dengan kira-kira bracket dapat dibuka saja,
Jika papan PCB sudah dapat dibuka atau diangkat bersihkan dulu silicon yang menempel pada PCB cukup di area triac saja, caranya kalian bisa menggunakan tusuk yang tipis dan tumpul supaya tidak mengores diagram yang terdapat pada papan PCB tersebut, jika dirasa sudah bersih kalian bisa mengukur triac tersebut dengan avometer,
Cara cek triac
Pada modul mesin cuci Samsung Front Loading tipe WF8590NHW ini switch drain pump menggunakan triac jenis SMD seri ACS120-7S.
Gambar ; functional diagram Triac ACS1207S |
Cara mengukurnya gunakan avometer, bisa avometer analog maupun digital, cara mengukurnya jika kalian menggunakan avometer analog posisi skala pada X10 kemudian probe hitam tempelkan ke COM. Atau pin bagian tengah, dan probe merah tempelkan ke pin G. Jika triac normal maka jarum avometer akan berberak.
Berikutnya pindahkan probe hitam ke pin OUT dan probe merah tetap di pin G jika triac kondisi normal jarum avometer juga akan bergerak,
Sebaliknya jika probe merah ditempelkan ke pin COM dan probe hitam di tempelkan ke pin Out jika jarum avometer bergerak maka dapat dipastikan triac sudah rusak, atau probe hitam di pin G dan probe merah di pin OUT jika jarum avometer juga bergerak triac Juga rusak,
Setelah dapat memastikan triac tersebut sudah rusak tinggal ganti dengan triac yang baru tentu dengan seri yang sama, setelah memasang triac yang baru jangan lupa modulnya di tes dulu jika dirasa semua sudah normal maka tinggal pasang kembali dan jangan lupa tutup dengan silicon atau resin pada bekas yang dipotong atau dibuka tadi supaya air tidak masuk kedalam rangkaian modul yang bisa membuatnya shot
Setelah semua selesai dipasang coba dihidupkan mesin cuci samsung front loading kalian mestinya jika kalian mengikuti semua tips dan langkah-langkah diatas maka mesin cuci kalian sudah normal kembali tanpa harus beli modul baru yang harganya lumayan mahal.
Penutup
Sampailah diujung Pembahasan semoga artikel tentang Cara Mudah mengatasi mesin cuci front Loading air keluar terus dipembuangan ini bisa bermanfaat, sampai ketemu di artikel berikutnya,
Jangan lupa follow brantazena.com untuk mendapat artikel-artikel terbaru lainnya.
Post a Comment for "Cara Mudah mengatasi mesin cuci front Loading air keluar terus dipembuangan"
Penting!
Post a CommentBerkomentarlah secara bijak dan sesuai topik, jika berkomentar di luar topik pembahasan maka admin akan menghapusnya.